Blog

Pengumuman

Malaysia & Singapura Terancam Resesi, RI? Rasanya Tidak...

Malaysia & Singapore Threatened by Recession, RI? It doesn’t taste …

Sumber: Cnbindonesia.com | 01 Jun 2020

Dua negara tetangga Indonesia yaitu Malaysia dan Singapura terancam resesi gara-gara pandemi virus corona (Coronavirus Disease-2019/Covid-19) yang membuat aktivitas ekonomi mati suri. Namun bagi Indonesia, sepertinya ‘hilal’ resesi masih sangat samar-samar, nyaris belum terlihat.

Pada kuartal I-2020, ekonomi Singapura mengalami kontraksi (pertumbuhan negatif) -2,2% year-on-year (YoY). Sepanjang 2020, pemerintah memperkirakan kontraksi ekonomi berada di kisaran -4% hingga -7%.

Sementara Malaysia masih membukukan pertumbuhan ekonomi 0,7% YoY pada kuartal I-2020. Namun laporan Departemen Statistik Malaysia menyebutkan bahwa ada sinyal ekonomi bakal masuk ke jurang resesi dalam 4-6 bulan ke depan.

“Indikasi awal menggambarkan bahwa pada April dan Mei 2020 situasi ekonomi tidak kondusif bagi dunia usaha di Malaysia. Sejumlah indikator permulaan (leading indicator) memberi sinyal bahwa resesi ekonomi akan terjadi dalam 4-6 bulan ke depan. Oleh karena itu, dibutuhkan transformasi ekonomi dari yang saat ini sangat bergantung kepada industri berbasis komoditas dan bernilai tambah rendah,” sebut laporan Malaysian Economic Statistics Review Vol 1/2020.

Demi mencegah penularan virus corona, dua negara tersebut memang menerapkan kebijakan pembatasan sosial (social distancing) yang ketat. Bahkan di Malaysia sudah ‘naik pangkat’ menjadi karantina wilayah alias lockdown.

Di Malaysia, lockdown disebut dengan Movement Control Order (MCO). Seluruh aktivitas ekonomi kecuali sektor vital ditutup dan wilayah perbatasan terlarang bagi warga negara asing.

Upaya ini bertujuan untuk menyelamatkan nyawa, tetapi ‘tagihan’ yang datang ternyata sangat mahal. Ekonomi mengalami kontraksi dan resesi sudah di depan mata.

TENTANG KAMI

Bakrie & Brothers history bg

Perjalanan perusahaan dimulai dengan kisah bisnis perdagangan kecil yang berkembang, dan selama lebih dari 75 tahun berkecimpung di bisnis investasi / divestasi, telah mencapai berbagai prestasi dan mengantarkan Bakrie menjadi salah satu korporasi terkemuka di Indonesia.