Kendaraan Listrik
Di tahun 2018, PT Bakrie & Brothers Tbk mengambil langkah strategis untuk terjun lebih dalam ke industri otomotif, dengan misi menyediakan armada bus listrik pertamanya di Indonesia. Memiliki lebih dari 30 tahun pengalaman dan keahlian di industri suku cadang kendaraan bermotor, perusahaan siap untuk mengambil tantangan baru.
Melalui anak perusahaannya PT Bakrie Autoparts, perusahaan memprakarsai proyek Transportasi Hijau bekerja sama dengan BYD Auto Co. Ltd untuk memproduksi bus listrik untuk jaringan Bus Rapid Transit (BRT) terpanjang di dunia, TransJakarta. Proyek ini diharapkan siap beroperasi rute tersibuk di Jakarta pada tahun 2020.


Sustainable Housing
Di tengah booming gedung dewasa ini, PT Bakrie Building Industry berupaya untuk mengatasi masalah kekurangan perumahan terjangkau di Indonesia.
Rumah Bantala adalah solusi kami untuk rumah ideal masa depan yang membutuhkan konstruksi cepat, konsistensi kualitas, yang juga memenuhi estetika alami sebuah rumah. Rumah Bantala merupakan sistem rumah satu lantai yang menggabungkan kolom beton bertulang dengan kolom balok Light Gauge Steel (LGS).
Sistem ini dihitung, direkayasa, diuji dan dipatenkan untuk memenuhi unsur kecepatan, kekuatan, standar kualitas bangunan, serta regulasi dan rekomendasi oleh pemerintah / regulator.
Konektivitas
Tol Cimanggis Cibitung merupakan proyek infrastruktur nasional yang dimulai pada tahun 2013 sebagai bagian dari Tol Lingkar Luar Jakarta II yang mengelilingi wilayah Jabodetabek. Ruas ini terletak di Jawa Barat, dengan panjang total 26,47 km jalan tol ini menghubungkan wilayah Cimanggis dan Cibitung.
Bermitra dengan Waskita Toll Road, PT Bakrie & Brothers Tbk dan PT Bakrie Toll Indonesia memiliki 10% kepemilikan dengan opsi tambahan untuk 35% saham. Perusahaan menginvestasikan dana sebesar Rp 11,2 triliun yang akan memberikan hak konsesi untuk jangka waktu 35 tahun. Tol Cimanggis Cibitung akan siap untuk operasi komersial pada tahun 2021.


Elektrifikasi
PLTU Tanjung Jati A merupakan pembangkit listrik tenaga batubara dengan kapasitas output sebesar 2x660 MW. PLTU Tanjung Jati A berlokasi di Cirebon, Jawa Barat. Proyek ini diibangun untuk mendorong pertumbuhan sektor industri dan untuk memasok listrik ke sekitar 5 juta rumah tangga di wilayah Jawa dan Bali.
PT Bakrie Power memiliki 20% kepemilikan PLTU Tanjung Jati, bersama dengan YTL Jawa Energy B.V dengan kepemilikan 80%. Investasi modal untuk proyek ini mencapai US$ 2.681 miliar, di mana perseroan memiliki Power Purchase Agreement (PPA) dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN) untuk jangka waktu 30 tahun.
PLTU Tanjung Jati A siap beroperasi pada tahun 2023.
Gasifikasi
Kalimantan Jawa Gas II atau Kalija II adalah proyek infrastruktur pipa transmisi gas bumi untuk memasok gas bumi di pulau Jawa dan Kalimantan. Dengan spesifikasi diameter pipa 24-28 inch, Kalija akan menyediakan gas bumi sebesar 306 MMScfd untuk menyuplai energi yang sangat dibutuhkan di wilayah berkembang, terutama dengan pembangunan ibu kota baru di Kalimantan Timur.
Kalija adalah proyek kolaborasi antara PT Bakrie & Brothers Tbk dan Perusahaan Gas Negara (PGN Persero) dengan total penyertaan modal US $ 1,613 miliar, Kalija direncanakan beroperasi secara komersial pada tahun 2026.
